Pertanyaan Yang Sering Diajukan

  • Apa itu Raya API?

    Sebagai House of Fintech, Bank Raya berkomitmen mempermudah integrasi dengan pihak ketiga untuk dapat mengakses layanan perbankan Bank Raya melalui Application Programming Interface (API) atau aplikasi antarmuka pemrograman. Raya API memungkinkan terciptanya kolaborasi digital antara bisnis Anda dan Bank Raya dengan lebih cepat, mudah, dan keamanan yang terjaga.

  • Siapa saja yang dapat menggunakan Raya API?

    Anda yang memiliki keperluan untuk mendigitalisasi produk/layanan dapat menggunakan layanan Raya API untuk melakukan integrasi ke dalam berbagai layanan perbankan kami. Tim digital perusahaan Anda dapat menggunakan Raya API untuk mengakses layanan perbankan Bank Raya.

  • Apakah terdapat biaya untuk menggunakan Raya API?

    Untuk informasi terkait biaya Raya API, dapat dilihat di sini

  • Bagaimana cara menggunakan Raya API di bisnis saya?

    Untuk menghubungkan platform Anda dengan Raya API, silakan mengikuti langkah-langkah berikut:

    1. Pelajari dan temukan service Raya API yang cocok. Anda bisa membuat akun di sini untuk dapat melakukan eksplorasi/uji coba layanan Raya API.
    2. Ajukan kerja sama untuk menggunakan Raya API di sini.
    3. Integrasikan platform bisnis anda dengan Raya API dan dapatkan keuntungannya.
  • Bagaimana jika saya memiliki pertanyaan lebih lanjut?

    Anda dapat mengirimkan pertanyaan lebih lanjut melalui email [email protected] atau hubungi kami

  • Saya mempunyai masalah mengenai email dan password saya. Bagaimana cara memecahkannya?

    Klik tombol lupa password dan masukkan email terdaftar anda untuk mengatur ulang password anda. Tautan untuk mereset password akan dikirim melalui email dan anda dapat memasukkan kata sandi baru. Jika anda lupa email yang terdaftar, anda dapat menghubungi tim support Raya API di sini.

  • Format messaging apa yang digunakan oleh Raya API?

    Raya API menggunakan REST API dengan format JSON.

  • Apa itu Raya API Sandbox?

    Raya API sandbox adalah environment yang dapat digunakan pihak ketiga untuk mensimulasikan koneksi API. Penggunaan API sandbox tidak dikenai biaya dan dapat digunakan untuk uji coba ide pengembangan produk digital Anda.

  • Apa yang dimaksud API key, API secret, client ID, dan client secret?

    API key, API secret, client ID, dan client secret adalah sekumpulan kredential yang menjadi identitas aplikasi pihak ketiga dalam mengakses Raya API.

  • Bagaimana cara mendapatkan kredensial API di sandbox?

    Anda akan mendapat kredensial setelah membuat aplikasi. Langkah lengkap pembuatan aplikasi dapat diakses di sini

  • Bagaimana cara mendapatkan API Token?

    Anda dapat melakukan hit endpoint Get Token untuk mendapatkan token yang akan berlaku selama 50 jam. Anda dapat menggunakan token ini untuk beberapa layanan selama masih dalam masa berlaku.

  • Bagaimana jika saya memiliki pertanyaan lebih lanjut?

    Anda dapat mengirimkan pertanyaan lebih lanjut melalui email ke [email protected] atau hubungi kami

Belum menemukan jawaban yang Anda butuhkan?